About Me

Foto Saya
Warsinem Berkonde
WARGA SIJI ENEM BERNAFSU KOMPAK DAN PENUH IDE | X6 SMANSSA 2011/2012 °\(^▿^)/°
Lihat profil lengkapku

Orener's

Selasa, 18 Oktober 2011

Selasa Pagi di Almamaterku

Selasa pagi Aku dan teman-temanku mengikuti pelajaran Bahasa Indonesia. Pada pagi yang cerah itu, kami belajar di bawah pohon nusa indah dengan bunga berwarna merah keputih-putihan, yang berdiri kokoh di samping pohon palem. Udara sangat sejuk ketika angin sepoi-sepoi menerpa dedaunan.
Aku duduk di pinggir lapangan yang sedang direnovasi. Hampir setengah lapangan sudah ditanami rumput yang bermedia pasir. Terlihat enam pekerja yang sedang merenovasi lapangan, dua pekerja yang sedang menanam rumput, dua pekerja meratakan pasir, dan dua pekerja lain menyiram rumput yang telah ditanam. Tidak jauh dari sana ada dua orang pekerja lagi yang sedang sibuk membetulkan tiang bendera agar  tiang itu bisa berdiri kokoh.
Didepanku ada dua pohon apel, salah satunya apel jawa sedangkan apel yang lainnya adalah apel belanda. Yang aku amati, pohon apel jawa memiliki ketinggian yang berbeda dengan pohon apel belanda.
Di dekat pohon apel belanda, ada tiga murid kelas XII-IPA 4 yang sedang berbincang-bincang di depan kelas mereka. Dari kejauhan tak terlihat ada guru yang sedang mengajar atau pun memasuki kelas XII-IPA 4. Beberapa saat kemudian, terlihat seorang guru berjalan memasuki kelas XII-IPA 4 dan ketiga murid tadi dengan segera masuk kelas mereka. Tidak hanya itu, ada beberapa guru dan murid yang berlalu lalang dengan wajah sibuk mereka, entah kesibukan apa yang mereka rasa.
Sedangkan, Aku dan teman-temanku sibuk dengan tugas masing-masing walaupun ada juga yang sibuk bercanda dengan teman di sampingnya. Tapi hanya kata gembira yang terlintas dibenakku selasa itu.


RATIH KUSUMAWATI_23_X6

0 komentar: